SAROLANGUN POST – Ambulan desa adalah sarana transportasi berupa mobil yang dimiliki atau dikelola oleh pemerintah desa.Menurut Kepala Desa (Kades) Mekar Sari Kecamatan Pelawan Kabupaten Sarolangun , Dasep Kurniawan pada Sarolangun Post ,Senin pagi 15 September 2025.

Mobil ambulan tersebut terus distanbykan dikantor desa ,hal ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan, seperti mengantar pasien ke fasilitas kesehatan, menjemput ibu hamil, merujuk pasien ke rumah sakit, hingga mengantar jenazah.
“Ambulans desa berfungsi sebagai penunjang pelayanan kesehatan dan transportasi rujukan. Untuk membantu masyarakat desa yang membutuhkan layanan kesehatan dengan cepat” terang Kades
Rudi Sunardi (Kasi Pemerintahan)Desa Mekar Sari Kecamatan Pelawan juga mengatakan hal yang sama .Menurutnya mobil ambulan terus stanby dikantor desa untuk transportasi rujukan bagi warga desa yang membutuhkan .
” Mobil ambulan baru tiga bulan dioperasikan ,alhamdulillah sudah sering digunakan untuk mengantar warga kerumah sakit” pungkasnya ( Chairul)
Post Views: 712