Example 468x60
BeritaDaerahDesa MembangunEkonomi & Bisnis

Pulang Kampung, HCE Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Sarolangun

782
×

Pulang Kampung, HCE Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Sarolangun

Sebarkan artikel ini

 

SAROLANGUN – Anggota MPR/DPR RI dari Fraksi Golkar daerah pemilihan Jambi, Drs. H. Cek Endra yang akrab disapa HCE, melaksanakan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di kabupaten Sarolangun yang mengusung tema “Perkuat Wawasan Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045”, sosialisasi ini bertujuan menanamkan nilai-nilai kebangsaan kepada masyarakat Kabupaten Sarolangun.

Dalam sambutannya, HCE menegaskan pentingnya menginternalisasi 4 Pilar MPR RI yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika.

“Kita akan menuju Indonesia Emas 2045. paham kebangsaan harus tertanam kuat sejak dini agar kita mampu menjaga persatuan, sekaligus membangun bangsa ini menuju kemajuan,” ujarnya pada Kamis (31/07/2025)

Pada kesempatan itu, ia juga menekankan, agar masyarakat di Kabupaten Sarolangun harus memiliki SDM yang cerdas, berkarakter dan nasionalis, mengingat tantangan globalisasi, digitalisasi, dan perubahan geopolitik harus dihadapi dengan semangat Pancasila dan cinta tanah air.

“Tidak hanya pintar, tetapi harus berkarakter. Kunci keberhasilan masa depan ada di tangan kita, dari pada sibuk ngurusin hal-hal yang tidak penting. persiapkan ekonomi kita, banyak orang luar datang ke Kabupaten Sarolangun membuka lahan perkebunan untuk investasi jangka panjang. kita jangan hanya berdiam. mulai mempersiapkan diri dari sekarang.” Sambungnya.

Kegiatan sosialisasi 4 Pilar berlangsung meriah dikediaman pribadinya di lapangan Sriwijaya yang dihadiri langsung oleh Bupati Sarolangun H.Hurmin dan ratusan tokoh masyarakat yang datang dari 11 Kecamatan di Kabupaten Sarolangun. (Ang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *